shalat sempurna, shalat nabi, sholat nabi, shalat berjamaah, sholat berjamaah, shalat khusyu, sholat khusyu, tentang shalat, tentang sholat, bacaan shalat, bacaan sholat lazada

Rabu, 19 Oktober 2011

Meningkatkan Kualitas Hidup Dengan 3 IS

Hidup dan kehidupan kita dari hari ke hari serasa datar dan biasa-biasa saja. Baik dari segi material maupun spiritual. Serasa semuanya berjalan tanpa ada penambahan kecepatan. Sampai kapan kita hidup dalam kondisi demikian?

Kiranya perlu kita renungkan bersama bahwa kita tidak cukup dengan hidup dan kehidupan kita yang datar-datar saja. Karena sesuai dengan  falsafah produktivitas mengatakan bahwa seharusnya hidup kita "hari ini harus lebih baik dari kemarin", dan "esok harus lebih baik daripada hari ini". Bila ternyata kehidupan kita datar-datar saja alias tidak ada perubahan ke arah yang lebih baik, berarti nilai produktivitas kita rendah.

Mari sekarang kita mencoba belajar meningkatkan kualitas kehidupan rohani kita dengan falsafah 3 IS. Yaitu Istiqomah, Istikharah dan Istigfar. Berikut uraian singkat 3 IS tersebut, semoga bermanfaat bagi kita semua.



IS yang pertama adalah Istiqomah. Hendaknya kita selalu istiqomah dalam menjalankan perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya. Istiqomah berarti berketetapan hati untuk selalu tunduk patuh seraya meningkatkan kualitas peribadatan kita. Tanpa istiqomah, niscaya keimanan kita akan semakin berkurang dan bahkan bisa hilang sama sekali. Inilah pentingnya istiqomah, dan kita selalu memanjatkan do'a kepada Allah SWT semoga kita istiqomah di jalan yang diridhoi-Nya.

IS yang kedua adalah Istikharah. Sebagai seorang muslim yang sadar akan segala kelemahan dan kekurangan dirinya, tentu kita selalu menyandarkan pengharapan hanya kepada Allah SWT. Setiap pengambilan keputusan yang pelik, kita kembalikan kepada Allah SWT. Dengan demikian kita akan memiliki rasa ridho dan ikhlas atas keputusan yang telah Allah SWT tetapkan atas diri kita. Inilah pembelajaran sikap ikhlas yang barang kali merupakan pelajaran paling sulit bagi diri kita.

IS yang ketiga adalah Istigfar. Mohon ampunan atas segala khilaf, salah dan dosa yang kita perbuat setiap saat. Karena perbuatan dosa sering kali kita lakukan tanpa kita sadari. Atau bahkan secara sengaja kita melakukan perbuatan dosa. Inilah kiranya pentingnya kita selalu ber-istigfar mohon ampunan kepada Allah SWT. Rasulullah SAW saja yang sudah dijamin tidak memiliki salah dan dosa, setiap hari masih melakukan istigfar minimal 75 kali. Bagaimana dengan kita?

Semoga Allah SWT memberikan kepahaman bagi kita semua dan kita niat amalkan dan sampaikan kepada saudara-saudara kita sesama muslim.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...